Belajar | Perkembangan HTML

Penggunaan HTML dikendalikan oleh W3C (World Wide Web Consortium). HTML dibuat & dikembangkan oleh "Tim Berners Lee" ketika mereka bekerja di CERN pada tahun 1989. Kemudian HTML dipopulerkan oleh Browser Mosaic yang dikembangan di NSCA. Selama tahun 1990an, berbagai macam versi HTML telah muncul dengan tambahan & kelengkapan fitur-fiturnya. Versi standar HTML yang telah ada saat ini antara lain :

HTML Versi 1.0

HTML versi ini merupakan versi pertama sejak lahirnya Bahasa HTML yang memiliki kemampuan untuk heading, paragraph, hypertext, manipulasi text (bold & italic) serta memiliki hubungan terhadap penggunaan sebuah gambar.

HTML Versi 2.0

HTML versi ini lahir pada tanggal 14 Januari 1996 dengan beberapa kemampuan tambahan seperti penambahan form & hal ini menjadi cikal bakal adanya proses interaktif dengan pengguna. Mulai versi ini, HTML menjadi awal mula adanya website interaktif.

HTML Versi 3.0

HTML versi ini lahir pada tanggal 18 Desember 1997 yang dikenal dengan HTML+ karena mempunyai beberapa fasilitas penambahan fitur table dalam paragraph.

HTML Versi 3.2

HTML versi ini merupakan versi terbaru penyempurnaan dari versi 3.0 pada bulan Mei 1998.

HTML Versi 4.0

HTML versi ini lahir pada tanggal 24 Desember 1999 dengan penambahan beberapa fitur lagi seperti adanya link, image & lain-lain sebagai penyempurna dari HTML versi 3.2.

HTML Versi 5.0

HTML versi ini atau lebih dikenal dengan HTML5 lahir pada tahun 2009 yang menjadi standar baru untuk HTML, XHTML, & DOM HTML. HTML5 ini merupakan proyek kerjasama antara W3C dengan WHATWG (Web Hypertext Application Technology Working Group).







source